RSS Feed

Senin, 19 April 2010

Vote Pulau Komodo for new 7 WONDER in the World

Ayo! teman - teman bagi yang belum Vote Komodo menjadi 7 keajaiban dunia sekarang harus cepetan vote. Karena seperti yang kita ketahui Candi Borobudur gagal dalam pemilihan tersebut, kini tinggal satu nominasi untuk kempatan Indonesia masuk dalam 7 keajaiban dunia. Yaitu Pulau Komodo di kategori "Forest, National Parks, Nature Reserve"
Seperti yang kita ketahui Pulau Komodo adalah sebuah pulau yang terletak di Kepulauan Nusa Tenggara. Pulau Komodo dikenal sebagai habitat asli hewan komodo. Pulau ini juga merupakan kawasan Taman Nasional Komodo yang dikelola oleh Pemerintah Pusat. Sesuai dengan namanya, Pulau Komodo adalah sebuah pulau yang dikenal sebagai habitat asli hewan komodo (Varanus komodoensis), oleh penduduk setempat, hewan ini disebut Ora. Di pulau ini terdapat hewan komodo yang merupakan spesies kadal terbesar di dunia dengan rata-rata panjang tubuhnya mencapai hingga 3,13 meter dan beratnya mencapai 165 kg.

Untuk melindungi komodo dari kepunahan, maka pada tahun 1980 pemerintah menjadikan Pulau Komodo sebagai Taman Nasional Komodo. Enam tahun kemudian, yakni tahun 1986, taman nasional ini diterima sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO. Taman nasional ini terdiri atas dua pulau besar, yakni Pulau Rinca dan Padar, yang dikelilingi oleh beberapa pulau kecil. Total luas wilayah daratan taman nasional ini mencapai 1.817 km².


Jadi sekarang kita harus Vote Komodo for new 7 wonders In The World. Karena Pulau Komodo merupakan tempat nerkembang biak nya The Real Dragon di dunia yang merupakan hewan jaman purbakala yang masih bertahan sampai saat ini. Karena Final Stage nya akan ditutup sampai akhir Desember 2010. Dan deklarasi new7wonders of nature akan digelar tahun 2011.
Jadi buruan click http://www.new7wonders.com/

0 komentar:

Posting Komentar

mangacan update